Sunday, December 13, 2009

Bagaimana membuat sesuatu menjadi abadi?

Apakah sesuatu bisa abadi? Tidakkkah semua akan musnah, kecuali satu dzat yang maha kekal yang ada? memang sih, tapi aku berkeyakinan bahwa apabila kita melakukan ssuatu karena Nya - yang maha abadi_ maka juga akan "ketularan " abadinya. Aku punya sesuatu barang yang kusayangi sekali, maka supaya barang itu dikenang dalam kondisi yang tetap baru, tetap indah, tetap memberi manfaat dan yang jelas tidak akan lekang oleh waktu maka serahkanlah barang itu di jalanNya, maka itu akan abadi. Insyaaallah pahala akan mengalir terus..... sebuah amal jariyah. Itulah yang abadi di sisinya............
Saat diserahkan sesuatu dari ibuku, dari suamiku, dari bapakku, dari anakku ke jalanMu, mudah-mudahan ini semua menjadi "cara" supaya tetap abadi barang-barang yang secara natural akan rusak, tidak terpakai, usang dan sebagainya karena waktu. Tapi janjiMU justru itulah yang abadi, maka ikhlaskanlah

No comments: