Monday, December 12, 2011

Koreksi dan Verifikasi

Dalam beberapa waktu ini, kegiatan koreksi mencapai puncak-puncaknya. Ada koreksi soal dan verifikasi. Kegiatan Verifikasi adalah  sebuah koreksi. Untuk menjadi baik, memang perlu adanya sebuah koreksi dari sebuah tindakan atau hasil yang ada. Dalam hal ini tentu si pengoreksi/verifikator/ verifier dianggap sudah lebih dulu dan mumpuni dalam  hal terkait. Namun justru di situlah dibtuhkan kehati-hatian yang amat sangat. jangan sampai ilmu yang juga terbatas ini akan dapat memupus harapan orang dengan ketidakadilan dalam sebuah penilaian dan  subyektifitas yang amata sangat nyata. Karena ternyata setelah mengalaami sendiri mendapatkan penilaian yang tidak adil maka memang sangat tidak menyenangkan. Sebisanya, aku menghindari hal tersebut  buntuk pihak yang berhubungan denganku dalam hubungannya dengna koreksi dan verifikasi. Walaupun tentu saja tetap ada sebuah unsur yang subyektif karena semuannya masih dalam kerangka yang tidak terlalu pasti. karena soalnya bukan sesuatu yang eksak/ ilmu pasti. tapi lebih pada ilmu sosial yang sifatnya agak longgar. Semoga bisa.

No comments: